Indramayu-Pada hari Jumat tanggal 11 Oktober 2024, bertempat di Kantor Kuwu desa langut kecamatan Lohbener, Koramil 1603 Lohbener melaksanakan kegiatan Komsos membahas tentang keamanan desa menjelang Pilkada.
Hadir pada kegiatan tersebut Kuwu Langut H. Juju Juberudin, Babinsa Langut Sertu Royanto, Lurah Juki, dan Warga masyarakat yang hadir.
Sertu Royanto anggota Koramil 1603 Lohbener saat diLokasi kegiatan Menghimbau kepada para warga agar bersama sama saling menjaga Kamtibmas di bloknya masing masing.
"Kegiatan di tingkatkan terkait keamanan wilayah melalui Siskamling, dan bersinergi antara warga dengan pamong desa,"Kata Sertu Royanto.
Ia juga menghimbau kepada para warga masyarakat agar saling menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing masing sehingga bisa saling menjaga ketertiban wilayahnya.
"Apabila ada Kejadian agar segera melapor kepada petugas terdekat melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa ataupun Pamongdesa,"Pungkasnya.