Kodim Indramayu-Indramayu-Koramil 1609 Juntinyuat Jajaran Kodim 0616 Indramayu menghadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan (DPSHP) pada Pemilihan Umum tahun 2024 tingkat Desa, di Desa Lombang Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu.
Pada hari sabtu tanggal 03 Agustus 2024 yang bertempat di Aula Desa Lombang dengan di hadiri Serma H.Cukim Babinsa Koramil 1609 Juntinyuat, Babinkamtibmas, Pantarlih, Panwaslucam, dan Pamongdesa.
Serma H.Cukim anggota Koramil 1609 Juntinyuat saat menghadiri kegiatan mengatakan bahwa telah dilaksanakan kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan ( DPSHP ) pada Pemilihan Umum Tahun 2024 Desa Lombang.
"Adapun hasil Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan ( DPSHP ) dengan Jumlah TPS sebanyak 10 Tempat, dan untuk Pemilih aktif 5.776 orang,"Kata Serma H.Cukim saat berada dilokasi.
Dirinya juga menghimbau kepada para Penyelenggara, TNI, Polri, dan ASN agar selalu menjaga Netralitas dan tetap menjaga dan meningkatkan Sinergitas.
"Kita sama sama menjaga keamanan dan ketertiban dari menjelang Pemilu Gubernur dan Bupati Samapi dengan selesai, agar semuanya dapat berjalan aman dan lancar dan kondusif Samapi akhir,"Pungkasnya.
(Maskani)